Minggu, 27 November 2011

Warga Bekasi Timur Waspadai Banjir Lima Tahunan

Kota_Bekasi – Pemerintah Kota_Bekasi  dalam setiap kesempatan tidak bosan-bosannya mengimbau masyarakat untuk mewaspadai banjir. Terutama dipenghujung tahun yang diperkirakan akan mengawali musim hujan. “Saya mengimbau kepada masyarakat Kota_Bekasi khususnya warga Bekasi Timur yang rentan akan banjir agar waspada”, ujar Plt Sekda Kota-Bekasi, Drs.Rayendra Sukarmadji dalam sambutannya saat menggelar apel siaga banjir di Kelurahan Aren Jaya, kemarin.  

Beliau mengatakan, Kota_Bekasi khususnya Kelurahan Aren Jaya atau pada titik Perumnas 3, rentan dan selalu mengalami genangan air saat hujan lebat. Hal ini disebabkan letak wilayah tersebut lebih rendah dibanding letak wilayah samping kiri dan kanannya. Sehingga pada saat hujan turun lebat otomatis air akan mengalir kedataran yang rendah.

Kemudian, menghadapi musim penghujan yang diperkirakan belum lama lagi, hal ini menjadi perhatian khusus Pemkot_Bekasi serta selalu berkoordinasi dengan instansi terkait membantu warga yang mengalami kebanjiran. Selanjutnya beliau meminta warga masing-masing menjaga lingkungan serta bersama-sama mengantisipasi banjir melanda, ujarnya.

Hadir pada apel siaga yang diselenggarakan Kecamatan Bekasi Timur tesebut, Camat setempat, Unsur Forum Pimpinan tingkat kecamatan, tokoh masyarakat dan peserta apel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar